
Sragen-Urita.ID, Kehadiran Danramil ataupun anggota Babinsa tentu dapat memberikan rasa aman bagi warga yang tengah antri mendapatkan paket sembako murah. Danramil 05/Kedawung Kodim 0725/Sragen Kapten Arm Budiyanto, S.H.I turut melakukan pengamanan gelaran Pasar Murah yang berlangsung di Balai desa Mojokerto Kecamatan Kedawung Kabupaten Sragen, Senin 19 Desember 2022 .
“Kehadiran Danramil maupun anggota Babinsa tentu dapat memberikan rasa aman bagi warga yang tengah antri mendapatkan paket sembako murah, Dengan adanya anggota berseragam loreng tentara itu, warga yang antri juga bisa tertib dan tak ada yang coba-coba membuat gaduh” kata Danramil.

“Alhamdulilah pelaksanaan Pasar Murah berlangsung tertib dan lancar karena kehadiran Danramil bersama anggota Bhabinkamtibmas juga memberikan pengamanan,” tandasnya.
Terkait pentingnya kehadiran Babinsa, kata dia, bagi masyarakat yang ingin mengadakan kegiatan diharapkan bisa menghubungi Babinsa setempat. Lebih lanjut ia mengatakan, karena setiap Babinsa bertanggungjawab atas situasi keamanan di wilayahnya dengan tetap menjaga solidaritas bersama Kepolisian,” tekannya.